Bacaan Do’a Sesudah Membaca Surat Al Waqiah

Posted on

Sebelumnya kami sudah menjelaskan kepada anda bahwa surat Al- Waqiah adalah surat yang memiliki keistimewaan dan salah satu surat yang mungki banyak diamalkan untuk memohon rejeki kepada Allah SWT. Maka dari itu maka beruntunglah bagi anda semua yang sudah terbiasa dalam hal mengamalkan surat ini. Rasanya tidak lengkap apabila kita mengamalkan surat Al- Waqiah tanpa disertai dengan membaca doa selepas membaca surat Al- Waqiah.

Oleh karena itu pada kesempatan ini kami akan segera untuk menyampaikan doa Setelah membaca surat al waqiah yang kami dapatkan dari seorang guru agama. berikut ini adalah bacaan doanya :

Do’a Sesudah Membaca Surat Al Waqiah

Doa Al waqiah Pilihan  1
اَللَّهُمَّ صُنْ وُجُوْهَنَا بِاْليَسَارِ,وَلاَتُوهِنَّابِاْلاِقْتَارِ , فَنَسْتَرْزِقَ طَالِبِيْ رِزْقِكَ وَنَسْتَعْطِفَ شِرَارَخَلْقِكَ وَنَشْتَغِلَ بِحَمْدِ مَنْ اَعْطَانَاوَنُبْتَلَى بِذَمِّ مَنْ مَنَعَنَاوَاَنْتَ مِنْ وَرَاءِذَلِكَ كُلِّهِ اَهْلُ اْلعَطَاءِ وَاْلمَنْعِ . اَللَّهُمَّ كَمَاصُنْتَ وُجْوُ هَنَاعَنِ السُّجُوْدِاِلاَّلَكَ . فَصُنَّاعَنِ اْلحاَجَةِاِلاَّاِلَيْكَ بِجُوْدِكَ وَكَرَمِكَ وَفَضْلِكَ , يَااَرْحَمَ الرَّاحِمِيْنَ (ثالاثا) اَغْنِنَابِفَضْلِكَ عَمَّنْ سِوَاكَ . وَصَلَّى اللهُ عَلَى سَيِّدِنَامُحَمَّدٍ وَعَلَى اَلِهِ وَصَحْبِهِ وَسَلَّمَ.
“Allahumma sun wujuuhanaa bilyasaari, walaa tuuhinnaa bil iqtaari, fanastarziqo tholibii rizqika, wanasta’ thifa syirooro kholqika, wanastaghila bihamdi man a’toonaa, wanubtala bidammi man mana’ana, wa anta min waroo I dzalika kullihi ahlul thoi wal man i. Allahumma kama suntan wujuhana anissujudi illa laka, fasunna anil hajati illa ilaika, bijudika wakaromika wa fadzlika Ya Arhamarrohimin [3x] , aghnina bihalalika ‘an haromika, wabithoatika ‘an ma’siatika, wabifadzlika ‘amansiwaaka, washolallau ‘ala sayyidina Muhammadin waala alihi wasohbihi wassalim “.

Artinya :Ya Allah jagalah/lindungilah harga diri kami dengan kemudahan rizqi, dan jangan engkau hinakan kami dengan kemiskinan (sempitnya rizqi), hanya kepadaMU kami memohon rizqi, dan meminta belas kasihan, kami sibuk memuji orang-orang yang telah memberi kepada kami, dan kami diuji dengan mencela orang-orang yang tidak mau memberi kepada kami, padahal dibalik itu semua hanyalah Engkau yang bisa memberi dan mencegahnya, Ya Allah sebagaimana engkau jaga wajah dan harga diri kami dari sujud kepada selain Engkau, maka jagalah pula kami dari meminta kepada siapapun selain Engkau, dengan kemurahan, kedermawanan, dan kebaikanMu Wahai Tuhan yang Maha Pengasih dan Maha Penyayang, cukupilah kami dengan yang halal dari yang harom, dan keta’atan dari kema’siatan, dan dengan kebaikanMu dari selain Engkau, mudah-mudahan rohmat dan salam Allah SWT selalu tercurahkan atas Nabi Muhammad SAW beserta keluarga dan para Sahabatnya

Doa Al waqiah Pilihan 2

Artinya :
Yaa Allah sesungguhnya aku memohon kepadaMU dengan kebenaran dari surat Waqi’ah dan rahasia2 nya. Supaya Engkau berkenan memudahkan rejekiku dan sebagaimana Engkau memudahkannya untuk kebanyakan makhlukMu, Yaa Allah, Ya robbal ‘alamin.

Demikian sudah Do’a Sesudah Membaca Surat Al Waqiah yang bisa kami bagikan. Semoga dengan kita mengamalkan Do’a setelah membaca surat al waqiah ini apa yang kita doakan dapat dikabulkan oleh Allah SWT . aamiin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *